Kalau sudah jodoh tak akan kemana
Apabila
dua orang telah digariskan untuk dapat hidup bersama
Maka,
sejauh apapun mereka
Sebanyak
apapun rintangan yang menghalangi
Sebesar
apapun perbedaan diantara mereka
Sekuat
apapun usaha mereka untuk menghindarkannya
Meski
mereka tidak pernah berkomunikasi sebelumnya
Meski
mereka sama sekali tidak pernah membayangkan sebelumnya
Bahkan
tidak pernah saling bertegur sapa
Pasti..
tetap saja mereka akan bersatu
Seakan
ada magnet yang menarik mereka
Akan
ada hal yang datang untuk menyatukan mereka berdua
Akan
ada suatu kejadian yang membuat mereka saling mendekat dan akhirnya bersatu
Namun,
Apabila
dua orang telah ditetapkan untuk tidak berjodoh
Maka,
sebesar apapun usaha mereka untuk saling mendekat
Sebesar
apapun upaya orang disekitar mereka untuk menyatukannya
Sekuat
apapun perasaan yang ada diantara mereka berdua
Sebanyak
apapun komunikasi diantara mereka sebelumnya
Pasti
akan ada hal yang membuat mereka akhirnya saling menjauh
Ada
hal yang membuat mereka salaing merasa tidak cocok
Ada
hal yang membuat mereka saling menyadari bahwa memang bukan dia yang terbaik
Ada
kejadian yang mengahalangi mereka untuk besatu
Bahkan
kalau mereka diikat sekalipun pasti akan terlerai ikatan itu
Yakinlah
dengan segala ketentuan yang diberikan oleh Allah,
Apa
yang telah digariskan, yang ditulis oleh Allah dalam kitabNya
Adalah
yang terbaik untuk kita
Karena
Dia lah yang Maha Tau apa yang terbaik buat kita
Sementara
kita hanya mengetahui sedikit dan itupun hanya berdasarkan pada prasangkaan
kita
Karenanya,
jika kita tidak mendapatkan suatu hal yang kita inginkan
Itu
bukan berarti bahwa kita tidak pantas
untuk mendapatkannya
Namun, justru
berarti kita pantas mendapatkan yang
lebih baik lagi
Meskipun
saat ini mata manusia kita tidak memahaminya
Meskipun
saat itu perasaan kita memandangnya dengan sebelah mata
Meskipun
saat itu otak kita melihatnya sebagai suatu yang buruk
Tidak..
Jangan
terburu-buru mengatakan bahwa engkau telah diberikan seusatu yang buruk
Bahwa
engkau tidak pantas
Karena
kelak engkau akan menyadarinya
Bahwa
apa yang telah hilang darimu
Bahwa
apa tang tidak engkau daptkan bukanlah yang terbaik untukmu
Bukanlah
yang pantas untukmu
Bukalah
sesuatu yang baik untukmu
karena itu…saudaraku…
jangan mubazirkan waktumu.. perasaanmu…air matamu…
jangan kau umbar semua perasaan cintamu dengan seseorang yang belum halal untukmu
jangan kau umbar semua kekuranganmu…jangan kau ceritakan semuanya…
jangan kau terlalu ngotot ingin dengannya…jika engkau mencintainya…
karena belum tentu dia adalah jodohmu…
jangan mubazirkan waktumu.. perasaanmu…air matamu…
jangan kau umbar semua perasaan cintamu dengan seseorang yang belum halal untukmu
jangan kau umbar semua kekuranganmu…jangan kau ceritakan semuanya…
jangan kau terlalu ngotot ingin dengannya…jika engkau mencintainya…
karena belum tentu dia adalah jodohmu…
Perbanyaklah
memohon kepada Sang Pemilik Cinta
Yakinlah
Allah akan memilihkan yang terbaik buatmu dan menggantikan kehilangan itu
dengan yang lebih baik lagi dibading yang hilang menurut pilihanNya
Memohonlah padaNya…
mintalah padanya diberikan petunjuk…dan dijauhkan dari segala godaan yang ada…
karena…cinta sebelum pernikahan…pada hakekatnya adalah sebuah cobaan yang berat…
mintalah padanya diberikan petunjuk…dan dijauhkan dari segala godaan yang ada…
karena…cinta sebelum pernikahan…pada hakekatnya adalah sebuah cobaan yang berat…
“Katakanlah kepada laki-laki yang beriman:
“Hendaklah mereka menahan pandanganya, dan memelihara kemaluannya; yang
demikian itu adalah lebih Suci bagi mereka, Sesungguhnya Allah Maha mengetahui
apa yang mereka perbuat. Katakanlah kepada wanita yang
beriman: "Hendaklah mereka menahan pandangannya, dan kemaluannya, dan
janganlah mereka menampakkan perhiasannya, kecuali yang (biasa) nampak dari padanya.
Dan hendaklah mereka menutupkan kain kudung kedadanya, dan janganlah
menampakkan perhiasannya kecuali kepada suami mereka, atau ayah mereka, atau
ayah suami mereka, atau putera-putera mereka, atau putera-putera suami mereka,
atau saudara-saudara laki-laki mereka, atau putera-putera saudara lelaki
mereka, atau putera-putera saudara perempuan mereka, atau wanita-wanita islam,
atau budak-budak yang mereka miliki, atau pelayan-pelayan laki-laki yang tidak
mempunyai keinginan (terhadap wanita) atau anak-anak yang belum mengerti
tentang aurat wanita. Dan janganlah mereka memukulkan kakinyua agar diketahui
perhiasan yang mereka sembunyikan. Dan bertaubatlah kamu sekalian kepada Allah,
hai orang-orang yang beriman supaya kamu beruntung”. (Q.S
An Nuur :30-31)