Orang-orang yang di cintai ALLAH SWT
Di dalam Al Qur’an, Allah menyebutkan beberapa sifat
atau jenis orang yang Ia cintai. Mereka yang dicintai Allah tentunya
akan memperoleh rahmat, berkah, pertolongan dan keridhaan-Nya. Berikut ini
adalah daftar sifat orang-orang yang dicintai-Nya tersebut.
Muhsinin (orang-orang yang berbuat kebaikan)
Empat kali Allah secara lugas menyatakan
cinta-Nya kepada orang-orang dalam golongan Muhsinin [2:195, 3:134,
3:148, 5:13, 5:93]. Mereka adalah orang-orang yang:
- Mengerjakan
kebaikan
- Membelanjakan
hartanya di jalan Allah, baik dalam kesempitan maupun kelonggaran
- Menahan
amarah
- Memaafkan
orang lain dan tidak menghukum atau mendendamnya
Muttaqin (orang-orang yang takut kepada Allah)
Kecintaan Allah terhadap orang-orang yang takut atau
bertakwa kepada-Nya terungkap tiga kali di dalam Al Qur’an [3:76, 9:4, 9:7].
Mereka adalah orang-orang yang memenuhi dan memegang teguh ikrarnya, baik janji
kepada manusia dan terlebih lagi ikrarnya di hadapan Allah. Mereka istiqomah,
konsisten dan teguh dalam menjalankan janji tersebut.
Muqsithin (orang-orang yang adil)
Selanjutnya, yang juga tiga kali disebutkan di dalam Al
Qur’an adalah para Muqsithin atau orang-orang yang adil [5:42, 49:9, 60:8].
Allah mencintai mereka yang memutuskan perkara dengan adil, mendamaikan dengan
adil dengan mempertimbangkan pihak-pihak yang bertikai dan melandaskan keputusan
berdasarkan bimbingan Allah dan Rasul-Nya. Allah juga mencintai orang-orang
yang adil terhadap orang-orang di luar kaum muslimin yang tidak menampakkan
permusuhan mereka.
Muthahhirin (orang-orang yang membersihkan diri)
Kaum Mutahhirin atau orang-orang yang membersihkan diri
juga dicintai oleh Allah [2:222, 9:108]. Dalam dua ayat-Nya, Allah menyatakan
bahwa Ia mencintai orang-orang yang membersihkan dirinya dari kotoran dan
najis. Allah juga mencintai orang-orang yang menyucikan dirinya, baik badan, fikiran
maupun ruhani melalui ibadah sholat.
Dan berikut ini adalah sifat-sifat lain yang sekali
saja muncul di dalam Al Qur’an sebagai orang-orang yang dicintai Allah:
- Tawwabin (orang-orang
yang bertaubat) [2:222]
- Shabirin (orang-orang
yang sabar) [3:146]
- Mutawakkilin (orang-orang
yang bertawakal) [3:159]
- Mujahidin (orang-orang
yang berperang di jalan-Nya dengan rapi) [61:4]